BagiNews.id - Sama seperti game MOBA pada umumnya, Mobile Legends Bang Bang (MLBB) juga efek Crowd Control atau biasa disebut dengan CC. Namun ada satu CC yang berbeda yaitu Suppress.
Perlu kalian ketahui bahwa Suppress merupakan salah satu jenis Crowd Control paling Mematikan dan termasuk tingkat tertinggi karena tidak bisa di batalkan oleh skill maupun Battle Spell Purify.
Efek Suppress bisa menghentikan pergerakan lawan atau musuh dalam waktu tertentu tanpa bisa melakukan apapun akan berakhir sesuai dengan durasi skill yang dimiliki.
Hingga saat ini total ada ratusan hero yang telah dirilis oleh Moonton kedalam game Mobile Legends. Namun tahukah kalian bahwa hanya ada 3 hero yang memiliki CC Suppress di Mobile Legends. Penasaran siapa saja heronya?
3 Hero Mobile Legends dengan CC Suppress Yang Mematikan
1. Franco
Hero pertama dengan efek CC Suppress di Mobile Legends adalah Franco. Hero tank sejuta umat ini sangat populer berkat skill Iron Hooknya dan juga memiliki serangan mematikan yang terletak pada skill Ultimate miliknya.
Dimana skill Ultimate Franco yang bernama "Bloody Hunt" milik efek Suppress yang bisa menghentikan pergerakan musuh yang menjadi targetnya selama 1,8 detik. Itulah sebabnya banyak hero core dan Hyper sangat membenci hero Franco.
2. Kaja
Hero kedua yang tidak kalah mematikan seperti Franco dan juga memiliki CC Suppress adalah Kaja. Hero yang berjuluk Nazar King selalu menjadi prioritas pick saat berhadapan dengan musuh-musuh yang menggunakan hero lincah seperti assassin.
Dengan skill ultimate miliknya "Divine Judgement" maka Kaja menjadi momok menakutkan bagi para user assassin lincah. Di mana Kaja mampu mengikat target incarannya dengan efek Suppress. Saat penguncian tersebut, maka Kaja bisa menarik hero musuh kearah rekan setimnya.
3. Barats
Hero CC Suppress Mobile Legends berikutnya berasal dari hero Tank/Fighter yaitu Barats. Setelah di revamp hero ini kembali populer dan sering dimainkan di posisi jungler karena memiliki mekanisme yang cukup unik.
Saat Barats mengaktifkan skill Ultimate "Detona’s Welcome", maka akan meluncurkan kearah yang ditentukan ia berlari kemudian menelannya dan akan memberikan efek Suppress pada target pertama yang berhasil ia tarik selama 1,2 detik. Setelah itu Barats akan melemparkan targetnya, jika target tersebut berhasil mengenai tembok atau hero lain, maka akan mendapatkan ledakan damage yang disertai dengan efek Stun selama 1 detik.
Demikian informasi singkat tentang 3 hero Mobile Legends yang memiliki efek CC Suppress paling mematikan, jika kalian bertemu lawan yang suka pick hero lincah seperti Assassin, maka tiga hero di atas bisa menjadi opsi terbaik untuk kalian gunakan.***